head web pa

Pimpinan dan Seluruh Warga PA Tegal Ikuti Peluncuran Dua Aplikasi Ditjen BADILAG oleh Ketua Mahkamah Agung RI

Dilihat: 364

PIMPINAN DAN SELURUH WARGA PA TEGAL IKUTI PELUNCURAN DUA APLIKASI DITJEN BADILAG OLEH KETUA MAHKAMAH AGUNG RI

 

1648093759696 1648093759823

Tegal I pa-tegal.go.id

Ketua PA Tegal, Senen, S.Ag., M.H. dan Wakil Ketua, Abdul Rouf, S.Ag., M.H. didampingi seluruh Hakim, Pegawai dan PPNPN PA Tegal terlihat berbatik ria masuk kantor di Minggu malam, (13/02/2022). Mereka bersemangat demi memenuhi undangan Direktur Jenderal Badan Peradilan Mahkamah Agung RI tanggal 7 Maret 2022 tentang Pelaksanaan Launching Aplikasi SIMTEPA dan Access CCTV Online.

Menurut undangan acara sedianya dilaksanakan pukul 19.00 hingga 20.30 WIB. Namun karena sesuatu hal, acara kemudian dilaksanakan pukul 19.50 hingga 21.00 WIB. Seluruh warga Tegal dan Warga Peradilan Agama Indonesia mengikuti acara yang digelar di Haris Hotel Surabaya secara daring.

Acara dibuka secara resmi oleh Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung, Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. Dalam arahannya, KMA mengapresiasi capaian prestasi yang ditorehkan oleh peradilan agama.

dalam catatan Ketua MA, dalam kurun tahun 2021, terdapat 104 satuan kerja di lingkungan peradilan agama memperoleh predikat WBK dan 6 satuan kerja meraih predikat WBBM, termasuk Badan Peradilan Agama (Badilag).

Kemudian YM Ketua MA berkenan juga me-launching dua aplikasi Badilag, yakni Sistem Informasi Manajemen Tenaga Teknis Peradilan Agama (SIMTEPA) dan Access CCTV Online (A.C.O). Ketua MA juga berkenan menerima penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), serta menyerahkan piagam penghargaan kepada satuan kerja di lingkungan peradilan agama.

Dalam sambutannya, Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama, Dr. Drs. Aco Nur, S.H., M.H. menuturkan, kedua aplikasi tersebut dibangun murni oleh anak-anak Badilag. Tidak melibatkan pihak ketiga.

Aplikasi SIMTEPA terkoneksi dengan SIKEP Mahkamah Agung, berguna untuk memenuhi kebutuhan Badilag dalam pengambilan kebijakan promosi dan mutasi secara cepat, tepat, dan tanpa kertas. Adapun aplikasi A.C.O mendukung terwujudnya transparansi, pengawasan, dan monitoring kinerja seluruh satuan kerja di lingkungan peradilan agama.

Sedangkan aplikasi A.C.O meraih penghargaan dari MURI sebagai “Lembaga Yudikatif dengan Koneksi CCTV Secara Daring Terbanyak”. Aplikasi A.C.O terkoneksi dan terpusat dengan 4000 titik CCTV pada 441 satuan kerja peradilan agama di seluruh Indonesia secara realtime. (t.rom)

Sumber Foto : Instaram PA Tegal

1648093759991 1648093759899

 

Add comment


Security code
Refresh

e court

Hubungi Kami

  Home Pengadilan Agama Tegal Kelas I. B

  crossroads 23760 Jl. Mataram No. 06 Margadana Tegal - Jawa Tengah

  phone icon Telp  (0283) 323228

  Fax icon Fax. (0283) 323228

 Instagram Pengadilan Agama Tegal

facebookPengadilan Agama Tegal

  email Email :

Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kami

© 2019 Team TI Pengadilan Agama Tegal

 

w3c html 5 w3c wai AAA