PENINGKATAN SDM MELALUI MOU DENGAN UNISSULA

Dilihat: 418

PENANDATANGANAN NOTA KESEPAHAMAN (MoU)

ANTARA PENGADILAN TINGGI AGAMA SEMARANG DAN UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG (UNISSULA) SEMARANG

Bimtek1

Para Ketua Pengadilan Agama Se- Jawa Tengah Berfoto Bersama dengan Ketua PTA Semarang dan Kaprodi Doktoral dan Magister Ilmu Hukum Unissula (01/09/2021)

Solo | www.pa-tegal.go.id

Rabu, (01/09/2021) bertempat di Ball Room The Sunan Hotel Solo telah dilaksanakan acara Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Pengadilan Tinggi Agama semarang dan Universitas Islam Sultan Agung (UNISSULA) Semarang. Acara tersebut dirangkai dalam acara Bimbingan Teknis Yustisial Tenaga Teknis Non Hakim Peradilan Agama Se-Jawa Tengah yang akan berlangsung selama 3 (tiga) hari dari tanggal 1 s/d 3 September 2021.

Mengacu Surat Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang Nomor W11-A/3554/PP.00/VIII/2021 tanggal 30 Agustus 2021 tentang Ralat Pemberitahuan Bimbingan Teknis Kepaniteraan. Acara penandatanganan tersebut dihadiri oleh Ketua, Panitera dan Jurusita/Jurusita Pengganti Pengadilan Agama Se-Jawa Tengah.

Dari pihak Pengadilan Tinggi Agama Semarang tampak hadir Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang Drs. H.M. Alwi Mallo, M.H., Wakil Ketua Dr. H. Zulkarnain, S.H., M.H., Panitera H. Ma’sum Umar, S.H., M.H., dan Sekretaris Abdul Mutalip, S.Ag., S.H., M.H. sedangkan dari pihak Unissula Kaprodi Doktor Ilmu Hukum Prof. Dr. Anis Masdurohatun, S.H., M.Hum. dan Kaprodi Magister Ilmu Hukum Dr. Sri Kusriyah, S.H., M.Hum.

Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang, menyampaikan harapannya bahwa MoU ini tidak hanya sekedar perjanjian di atas kertas, namun ke depannya nanti dapat diimplementasikan. Hal tersebut juga senada disampaikan oleh Kaprodi Doktor Ilmu Hukum dan Kaprodi Magister Hukum Unissula.

MoU ini adalah terkait program doctoral (S3) dan Magister (S2) bagi aparatur Pengadilan Agama di lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Semarang sebagai bentuk peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).

Peserta dari Pengadilan Agama Tegal dihadiri Wakil Ketua Abdul Rouf, S.Ag., M.H., Panitera H. Imam Musyafak, S.H. Acara berlangsung dari pukul 09.00- 11.00 WIB.(h-roe)