head web pa

BINCANG ASIK KITA DI HARI RABU YANG BERWARNA

Dilihat: 184

BINCANG ASIK KITA DI HARI RABU YANG BERWARNA

Tegal, 01 November 2023 Bincang Asik Hari Rabu Pagi, BAHARI digelar Kembali di auditorium Pengadilan Agama Tegal, tepat pukul 08.00 WIB seluruh aparatur Pengadilan Agama Tegal mengikuti kegiatan ini.

Mochamad Firdaus Saputra, A.Md selaku pemandu acara membuka kegiatan ini, dilanjutkan pembacaan doa oleh Rizal Fahmi, S.HI dan pembacaan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung RI oleh Angger Bagus Manggala, S.IP diikuti seluruh peserta BAHARI.

 ber1

   Hakim Pengadilan Agama Tegal, Wafda Husnul Mukhiffa, Lc bertindak selaku pemantik pada kegiatan BAHARI kali ini memberikan kesempatan kepada pegawai baru, Yadi Solekhudin, S.Sy., Panitera Pengganti yang telah dilantik pekan lalu untuk memperkenalkan diri di kegiatan BAHARI perdananya.

ber2

Dalam BAHARI ini, Noor Intan Ulfah Purnamasari, A.Md. PPPK satu-satunya PA Tegal juga membagikan pengalamannya selama mengikuti Pelatihan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Mahkamah Agung RI Tahun 2023 yang dilaksanakan secara blended learning dengan rincian sebagai berikut:

  1. Sistem Daring melalui Massive Open Online Course selama 16 hari pada tanggal 25 September s/d 13 Oktober 2023 bertempat di lingkungan Pengadilan Agama Tegal.
  2. Pelatihan luring selama 8 hari yakni sejak tanggal 18 s/d 25 Oktober 2023 bertempat di Lingkungan Badan Litbang Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung RI Jalan Cikopo Selatan Desa Sukamaju Kecamatan Megamendung Kabupaten Bogor Jawa Barat.

Adapun beberapa materi yang diperoleh dalam menjalani diklat secara luring selama 8 hari di Pusdiklat MA Megamendung, Bogor diantaranya : Dinamika kelompok, Core Values ASN Ber AKHLAK, Kepemimpinan, Bela Negara Oleh widyaiswara, Tata Upacara Sipil oleh Marinir AL, dan Pengenalan Jabatan PPPK oleh Biro Kepegawaian MA.

ber3

Di lain itu, BAHARI kali ini juga membahasa progres review SOP dari Kesekretariatan sudah 100 persen dan Kepaniteraan yang sudah 95 persen sehingga siap menuju rapat pleno. Serta penyampaian informasi dari bagian Kesekretariatan bahwa bulan Okober 2023 PA Tegal pada telah merealisasikan belanja modal berupa pembelian 10 unit AC yang kini sudah terpasang di beberapa ruang yang tersebar di PA Tegal.

Di akhir kegiatan BAHARI Ketua Pengadilan Agama Tegal, Muhamad Jamil, S.Ag., membahas tindak lanjut tentang adanya surat dari Dirjen Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI tentang himbauan bantuan kemanusiaan untuk Palestina yang memperoleh kesepakatan dari seluruh aparatur PA Tegal bahwa pengumpulan dana akan diperoleh dari program JUS MANGGA (Jum’at Sedekah Menuju Surga) yang setiap hari Jum’at sudah rutin dilaksanakan sebagai media infaq para pegawai untuk kegiatan keagamaan dan sosial di lingkungan PA Tegal. (Edelweiss)

Add comment


Security code
Refresh

e court

Hubungi Kami

  Home Pengadilan Agama Tegal Kelas I. B

  crossroads 23760 Jl. Mataram No. 06 Margadana Tegal - Jawa Tengah

  phone icon Telp  (0283) 323228

  Fax icon Fax. (0283) 323228

 Instagram Pengadilan Agama Tegal

facebookPengadilan Agama Tegal

  email Email :

Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kami

© 2019 Team TI Pengadilan Agama Tegal

 

w3c html 5 w3c wai AAA