Pengadilan Agama Tegal Kelas IB Hadiri Acara Pengukuhan Pengurus MUI Kota Tegal

Dilihat: 171

Pengadilan Agama Tegal Kelas IB Hadiri Acara

Pengukuhan Pengurus MUI Kota Tegal

Tegal, Senin (02/10/2023) Ketua Pengadilan Agama Tegal yang diwakilkan oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Tegal, Nofia Mutiasari, S.Ag., M.H. hadiri acara Pengukuhan Pengurus MUI Kota Tegal periode 2023 s.d 2028 bertempat di Gedung Adipura Balaikota Tegal.

WhatsApp Image 2023 10 02 at 11.20.02 WhatsApp Image 2023 10 02 at 11.20.04

 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut FORKOPIMDA Kota Tegal dan para Ulama Kota Tegal serta 5 Pemuka Agama Kota Tegal.

Ketua MUI Kota Tegal membuka Acara tersebut diawali dengan pembacaan tilawatil Quran, menyayikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan pembacaan Surat Keputusan tentang Kepengurusan MUI Kota Tegal masa khidmat 2023-2028.

Selanjutnya Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Tengah, Dr. Kh. Ahmad Daroji mengukuhkan Anggota MUI Kota Tegal yang berlangsung dengan penuh khidmat.

WhatsApp Image 2023 10 02 at 11.20.06 WhatsApp Image 2023 10 02 at 11.20.07

Acara ditutup dengan Sambutan dari Ketua Umum MUI Jawa Tengah dan Walikota Tegal. Dalam sambutannya Walikota Tegal menandaskan, di hari yang penuh berkah kali ini, MUI Kota Tegal harus meniatkan bekerja sama dengan umara (Pemerintah) untuk mensejahterakan masyarakat. MUI Tegal harus lebih berperan mensukseskan program yang telah dicanangkan Pemerintah misalnya dengan fatwa-fatwanya.

Acara diakhiri dengan sarasehan Penguatan Ekonomi Umat yang dibawakan oleh Dr. HC. KH. Muhadi Setiabudi.