head web pa

Kultum Ketua PA Tegal : Puasa Menyehatkan Raga dan Jiwa

Dilihat: 352

KULTUM KETUA PA TEGAL : PUASA MENYEHATKAN RAGA DAN JIWA

WhatsApp Image 2022 04 13 at 14.44.13

Ketua PA Tegal, Senen, S.Ag., M.H. saat menyampaikan Kultum dihadapan Jamaah Salat Dzuhur Musholla Almahkamah PA Tegal, Rabu (13/04/2022)

 

Tegal I pa-tegal.go.id

Ibadah puasa di bulan Ramadhan merupakan rukun ketiga dari lima rukun Islam. Tujuan disyariatkannya Puasa Ramadhan adalah untuk menjadikan seorang muslim bertakwa. Hal ini secara jelas tersebut dalam surat Albaqarah ayat 183. Demikian disampaikan oleh Ketua PA Tegal, Senen, S.Ag., M.H. dihadapan jamaah salat dzuhur Musholla Almahkamah, Rabu (13/04/22).

Banyak hikmah atau manfaat yang didapat saat seseorang berpuasa. Menurut KPA Tegal, salah satunya menjadikan raga dan jiwa seseorang lebih sehat. Sesuai dengan hadis riwayat Imam Tabrani yang artinya, berpuasalah niscaya kamu akan sehat.

“Sudah banyak penelitian yang dirilis mengenai manfaat puasa. Diantaranya yang banyak kita ketahui, puasa dapat membantu menurunkan berat badan. Saat berpuasa, kita makan dengan dibatasi waktu. Secara tidak langsung kita mengontrol jumlah makanan yang masuk dalam perut kita. Jika dilakukan selama sebulan penuh seperti Ramadhan ini, maka berat badan kita akan turun”, jelas KPA Tegal.

Dari banyak penelitian kesehatan, bukan berat badan saja yang akan turun jika seseorang berpuasa. Tetapi juga menurunkan risiko terjadinya diabetes, serangan jantung dan lain-lannya.

Masih menurut KPA Tegal, Puasa juga bisa membuat jiwa atau mental seseorang menjadi sehat. Karena selama puasa, banyak ibadah yang dilakukan seorang muslim. Seperti tadarus alquran, iktikaf dan ibadah sunnah lainnya yang bertujuan mendekatkan diri kepada Sang Pencipta. Jika sudah dekat dengan Allah, maka hati dan jiwa seorang muslim kan lebih tenang dan sehat.

Di akhir Kultumnya, Senen, S.Ag., M.H. berharap seluruh jamaah yang juga Warga PA Tegal dapat menuntaskan Puasa Ramadhan dengan sempurna, sehingga menjadi seorang muslim yang sehat jiwa dan raga agar dapat memberikan pelayanan prima kepada para pencari keadilan di Kota Tegal.

Pada kesempatan tersebut, KPA Tegal meminta Takmir Musholla Almahkamah menyusun ulang jadwal Kultum dan jadwal Tadarus yang telah disusun sebelumnya.

“Saya minta jadwal tadarus alquran disusun ulang. Dibuat per kelompok-kelompok, agar kita belajar bersama-sama membetulkan bacaan alquran kita. Selain itu, jika ada teman kita yang belum lancar membaca alquran, kita dapat membimbingnya supaya lancar. Selain itu, jadwal kultum juga harus diubah. Jangan hanya Pimpinan dan Hakim saja yang mengisi kultum. Tapi seluruh pejabat kepaniteraan dan kesekretariatan juga dilibatkan mengisi kultum. Ini sesuai dengan himbauan Dirjen Badilag.” Tutup KPA Tegal. (t.rom)

Add comment


Security code
Refresh

e court

Hubungi Kami

  Home Pengadilan Agama Tegal Kelas I. B

  crossroads 23760 Jl. Mataram No. 06 Margadana Tegal - Jawa Tengah

  phone icon Telp  (0283) 323228

  Fax icon Fax. (0283) 323228

 Instagram Pengadilan Agama Tegal

facebookPengadilan Agama Tegal

  email Email :

Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kami

© 2019 Team TI Pengadilan Agama Tegal

 

w3c html 5 w3c wai AAA